BADAN PANGAN NASIONAL
Tenaga Didik Sebagai Agen Perubahan, Bangun Kebiasaan Pola Konsumsi B2SA Sejak Dini

Penerapan pola konsumsi pangan Beragam, Bergizi Seimbang, dan Aman (B2SA) menjadi salah satu langkah penting dalam membentuk kebiasaan makan sehat sejak dini. Untuk mencapai tujuan ini, Badan Pangan Nasional/National Food Agency (NFA) menggencarkan sosialisasi dan edukasi mengenai konsep B2SA bukan hanya kepada anak murid di sekolah, melainkan juga hingga ke tenaga didiknya.

“Guru dan pengajar dapat menjadi agen perubahan yang mengarahkan anak-anak dalam memahami pentingnya pola makan B2SA. Dengan pemahaman sejak dini, diharapkan anak-anak mampu menerapkan kebiasaan makan yang baik dan seimbang ini hingga dewasa.” jelas Direktur Penganekaragaman Konsumsi Pangan NFA, Rinna Syawal pada FGD Optimalisasi Pangan Lokal Pendamping Beras Menuju Daulat Pangan di Semarang (1/11).

Rinna mengungkapkan, dengan penerapan pola makan B2SA, anak-anak dapat belajar bagaimana memilih jenis makanan yang tepat dan tidak hanya mengenyangkan tetapi juga mendukung fungsi tubuh dan kesehatan mereka secara menyeluruh.

“Makan itu bukan cuma untuk menghilangkan rasa lapar, tetapi juga untuk memenuhi kebutuhan tubuh secara optimal. Sesuai dengan konsep triguna makanan, yakni sumber tenaga, pembangun, dan pengatur. Prinsip ini sudah tertuang ke dalam konsep "Isi Piringku" yang berbasis B2SA.” tambah Rinna.

Lebih lanjut, menurutnya pengenalan pola konsumsi B2SA kepada 200 peserta yang merupakan guru TK se-kota Semarang ini sekaligus menjadi salah satu upaya untuk mengkampanyekan pentingnya pemanfaatan pangan lokal sebagai alternatif pendamping beras dalam konsumsi sehari-hari serta menciptakan kreasi olahan pangan lokal yang praktis dan mudah diaplikasikan.

Rinna menegaskan bahwa makan B2SA tidak mahal dengan memanfaatkan pangan lokal yang mudah ditemui disekitar. "Indonesia kaya akan keanekaragaman pangan sumber karbohidrat yang bisa dijadikan alternatif pengganti beras, seperti sorgum, jagung, singkong, kentang, dan umbi lainnya yang tidak kalah kandungan gizi dan manfaat kesehatannya". pungkasnya

Kegiatan yang diselenggarakan oleh Dinas Ketahanan Pangan Kota Semarang dalam rangka memperingati Hari Pangan Sedunia tersebut juga dimeriahkan dengan Lomba Kudapan Bergizi Berbahan Lokal untuk Anak Usia Dini.

BADAN PANGAN NASIONAL  
Sejak 25/01/2023
Kantor
Jalan Harsono RM No.3, Ragunan, Ps. Minggu, Jakarta Selatan, DKI Jakarta 12550
(021) 7807377
komunikasi@badanpangan.go.id
Media Sosial
Tautan Terkait
Kementerian Pertanian
Kementerian Kelautan dan Perikanan
Kementerian Kesehatan
Kementerian Perdagangan
Kementerian Komunikasi dan Informatika
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika
Badan Pusat Statistik
Badan Informasi Geospasial
Perum BULOG
ID FOOD
Copyright © 2025 Badan Pangan Nasional. All Rights Reserved.