Badan Pangan Nasional/National Food Agency (NFA) terus berkomitmen meningkatkan kerja kolaborasi pentahelix ABCGM dalam mencegah dan mengurangi susut dan sisa pangan (SSP) di Indonesia. NFA bersama Kementerian Pariwisata (Kemenpar) bersinergi dalam mewujudkan industri pariwisata yang berkelanjutan dengan aksi penyelamatan pangan.
“Sesuai prinsip Hierarki Penyelamatan Pangan, seminimal mungkin sampah pangan terbuang di tempat pembuangan akhri (TPA). Diketahui sesuai data KLHK 2023, sampah pangan yang menumpuk di TPA sebesar 40% menimbulkan cemaran emisi karbon. Dalam mewujudkan ekonomi hijau, NFA berperan dalam upaya pencegahan dan penyelamatan SSP melalui donasi pangan/food rescue yang aman dan layak kepada masyarakat rawan pangan. Juga mendorong pemanfaatan SSP sebagai strategi ekonomi sirkular di Indonesia", papar Pejabat Pelaksana Kegiatan Kewaspadaan Pangan, Nita Yulianis dalam Rakor Peningkatan Peran Inovasi, Digitalisasi dan Perkembangan Teknologi pada Industri Pariwisata Selasa (26/11/2024).
NFA mendukung Kemenpar dalam mewujudkan industri pariwisata yang berkelanjutan dengan konsep Blue, Green, dan Circular Economy (BCGE). Kemenpar sebagai pemerintah yang menaungi industri perhotelan di Indonesia tentunya memiliki peranan besar dalam mendorong perubahan ekosistem yang lebih berkelanjutan untuk mengurangi SSP. Salah satu cara dengan mendonasikan pangan berlebihnya kepada masyarakat dan kelola sampah makanan agar tidak terbuang begitu saja ke tempat pembuangan akhir (TPA).
Lebih lanjut Nita berpesan “Melalui langkah sederhana dalam pencegahan dan pengurangan SSP telah berkontribusi besar dalam mewujudkan tata kelola pangan yang berkelanjutan . Dengan menghargai pangan dan mencegah pangan terbuang ke TPA sama artinya dengan mengurangi emisi karbon, menyelamatkan ekonomi, dan mewujudkan pemenuhan hak atas pangan bagi sesama manusia”.
Di tingkat Asia Pasifiik, NFA telah menyuarakan penyelamatan pangan/food rescue dan donasi pangan dalam forum APEC Agustus 2024 lalu yang dimuat dalam prinip ke -7 dokumen Trujilo Principles for Preventing and Reducing Food Loss and Waste in the Asia-Pasific Region.
Direktur Manajemen Industi Kemenpar, Syaifullah, PhD dalam arahannya mengatakan bahwa melalui rakor yang diikuti berbgai sektor mulai dari pemerintah, BUMN, asosiasi, dan start up di bidang pangan, energi, dan air dapat disimpulkan dalam bentuk kebijakan transformasi digital pada industri pariwisata berkelanjutan.