Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Badan Pangan Nasional/National Food Agency (NFA) yang ke-3, NFA menggelar Coaching Clinic tentang keamanan pangan di Plaza Timur Gelora Bung Karno (GBK), Minggu (28/7/2024). Coaching Clinic ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan pengetahuan tentang pentingnya keamanan pangan di kalangan pelaku industri makanan dan masyarakat umum.
Direktur Perumusan Standar Keamanan dan Mutu Pangan NFA, Yusra Egayanti, mengatakan HUT NFA Ke-3 ini merupakan momentum menyadarkan masyarakat akan keamanan dibidang pangan, bagi pelaku usaha pangan dan masyarakat yang hadir diberi edukasi mengenai standar keamanan pangan, metode deteksi kontaminan, dan praktik terbaik dalam penanganan makanan.
"Di hari puncak perayaan HUT NFA Ke-3 ini, kami berharap dapat memperkuat pemahaman tentang pentingnya menjaga keamanan pangan, sehingga produk yang sampai ke tangan konsumen tidak hanya berkualitas, tetapi juga aman dikonsumsi," tuturnya.
Acara ini juga dihadiri oleh perwakilan dari kementerian terkait, pengusaha dan UMKM makanan, serta organisasi masyarakat. Coaching Clinic ini merupakan bagian dari upaya berkelanjutan NFA untuk memastikan bahwa standar keamanan pangan di Indonesia terus ditingkatkan dan diterapkan secara efektif.
#badanpangannasional #nationalfoodagency #bapanas #NFA #pangankuatindonesiaberdaulat #standarpanganmelindungikehidupan #foodstandardssavelives #b2sa #keamananpangan #standarpangan #penerapankeamananpangan #hutnfa3 #3tahunnfa