BADAN PANGAN NASIONAL
Gelar FGD bersama Stakeholder, NFA Jaring Masukan Guna Penyusunan RPerpres Penyelamatan Susut Pangan Dan Sisa Pangan

Badan Pangan Nasional/National Food Agency (NFA) melalui Kedeputian Bidang Kerawanan Pangan dan Gizi menggelar Focus Group Discussion (FGD) Penyusunan Rancangan Peraturan Presiden (RPerpres) tentang Penyelamatan Susut Pangan dan Sisa Pangan di Bekasi, Kamis (19/6/2024). 

Pada kesempatan tersebut Deputi Kerawanan Pangan dan Gizi NFA, Nyoto Suwignyo pada saat pembukaan menjelaskan tujuan dilaksanakannya FGD tersebut guna menjaring masukan terkait substansi dan muatan materi yang akan diatur dalam Rancangan Peraturan Presiden.

“Penyusunan regulasi Penyelamatan Pangan dalam rangka pencegahan dan pengurangan food loss and waste (FLW), salah satu rekomendasi kebijakan yang akan disusun dalam jangka pendek berupa Peraturan Presiden” ujar Nyoto Suwignyo. 

Pelaksanaan FGD Penyusunan RPerpres Penyelamatan Susut Pangan dan Sisa Pangan dilaksanakan selama 2 (dua) hari yaitu 19-20 Juni 2024 dengan mengundang partisipasi berbagai stakeholder yang mencakup kementerian dan lembaga, pemerintah daerah, para pakar, akademisi, asosiasi dan bank pangan/penggiat selamatkan sangan, serta pelaku usaha.

BADAN PANGAN NASIONAL  
Sejak 25/01/2023
Kantor
Jalan Harsono RM No.3, Ragunan, Ps. Minggu, Jakarta Selatan, DKI Jakarta 12550
(021) 7807377
nfa_official@badanpangan.go.id
Media Sosial
Tautan Terkait
Kementerian Pertanian
Kementerian Kelautan dan Perikanan
Kementerian Kesehatan
Kementerian Perdagangan
Kementerian Komunikasi dan Informatika
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika
Badan Pusat Statistik
Badan Informasi Geospasial
Perum BULOG
ID FOOD
Copyright © 2024 Badan Pangan Nasional. All Rights Reserved.