BADAN PANGAN NASIONAL
Indonesia Ketua ASEAN 2023, NFA Turut Menyusun Draft Deklarasi Penguatan Ketahanan Pangan dan Gizi

Indonesia memegang Keketuaan ASEAN tahun 2023. Sehubungan dengan hal tersebut, pemerintah telah menetapkan Priority Economic Deliverable, salah satunya dalam bentuk ASEAN Leaders's Declaration on Strengthening Food Security and Nutrition yang akan disepakati oleh para Presiden lingkup ASEAN pada pertemuan KTT ASEAN bulan September 2023. 

Dalam rangka penyusunan deklarasi tersebut, Badan Pangan Nasional hadir pada rapat pembahasan draft awal yang dilaksanakan oleh Kementerian Pertanian pada Kamis (02/02/2023) di Bogor. Dalam pembahasan ini juga mengundang para pakar dan kementerian/lembaga terkait. 

Kepala Biro Perencanaan, Kerja Sama dan Humas NFA Risfaheri menyampaikan bahwa Badan Pangan Nasional siap mendukung penyiapan deklarasi tersebut. Hal ini mengingat bahwa salah satu rangkaian pertemuan teknis yang akan jadi forum pembahasan, yaitu forum ASEAN Food Security Reserve Board (AFSRB). Badan Pangan Nasional merupakan host penyelenggara AFSRB ke-43 yang akan membahas draft Leaders's Declaration tersebut. Beberapa rangkaian pembahasan juga mencakup pertemuan Food Security Conference bulan Maret mendatang. Selanjutnya draft akan dibahas lebih lanjut pada level Senior Officials Meeting of ASEAN Ministers on Agriculture and Forestry (SOM AMAF) dan forum para menteri ASEAN Ministers on Agriculture and Forestry (AMAF).

Direktur Kewaspadaan Pangan dan Gizi NFA Nita Yulianis mengatakan, draf Leaders's Declaration tersebut perlu memperhatikan pilar-pilar ketahanan pangan dan gizi yang melibatkan lintas sektor, yaitu mencakup pilar availability, accessibility, utilization dan sustainability. 

Memperhatikan arahan Presiden Joko Widodo, bahwa perlu adanya deliverable yang konkrit, maka salah satu usulan deliverable pada pilar sustainability, yaitu mendorong terwujudnya platform untuk mendorong upaya pengurangan food loss and waste di kawasan ASEAN. Setidaknya sudah terdapat beberapa negara ASEAN yang concern terhadap upaya penyelamatan pangan, diantaranya Indonesia, Singapore, Malaysia, Filipina dan Thailand. 

NFA sendiri sebagai lembaga yang berfokus pada pembangunan pangan telah melakukan upaya pengurangan food loss and waste melalui Gerakan Penyelamatan Pangan yang berkolaborasi dengan stakeholder terkait seperti organisasi pegiat food waste. Kepala NFA Arief Prasetyo Adi dalam beberapa kesempatan mengatakan, gerakan ini sangat penting di tengah ancaman krisis pangan global. 

Rapat dihadiri unsur dari Kementerian Pertanian, Badan Pangan Nasional, Kementerian Luar Negeri, Badan Riset dan Inovasi Nasional, Kementerian Kelautan dan Perikanan, dan Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan.

BADAN PANGAN NASIONAL  
Sejak 25/01/2023
Kantor
Jalan Harsono RM No.3, Ragunan, Ps. Minggu, Jakarta Selatan, DKI Jakarta 12550
(021) 7807377
nfa_official@badanpangan.go.id
Media Sosial
Tautan Terkait
Kementerian Pertanian
Kementerian Kelautan dan Perikanan
Kementerian Kesehatan
Kementerian Perdagangan
Kementerian Komunikasi dan Informatika
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika
Badan Pusat Statistik Indonesia
Badan Informasi Geospasial
Perum BULOG
IDFOOD
Copyright © 2024 Badan Pangan Nasional. All Rights Reserved.