Direktur Kewaspadaan Pangan dan Gizi Badan Pangan Nasional/Badan Pangan National (NFA), Nita Yulianis melaksanakan kunjungan lapangan ke Provinsi Sumatera Utara pada tanggal 27-29 Desember 2023, dengan fokus di Kota Sibolga dan Kabupaten Tapanuli Selatan.
Tujuan kunjungan ini adalah untuk supervisi pelaksanaan kegiatan ketahanan pangan sekaligus melakukan kunjungan ke gudang Bulog dan cek situasi harga pangan setempat.
Dalam kesempatan ini, Nita Yulianis menyampaikan arahan penting yang selalu digaungkan Kepala Badan Pangan Nasional, Arief Prasetyo Adi terkait upaya menjaga ketahanan pangan selama nataru serta antisipasi agar stok, pasokan, dan harga pangan terkendali di awal tahun 2024.
Lebih lanjut, Nita menyampaikan isu global dan nasional yang saat ini bersifat strategis, yaitu transformasi sistem pangan melalui upaya Pengurangan FLW. NFA menderaskan langkah tersebut melalui Kampanye Stop Boros Pangan. Hal ini penting karena turut mendukung ketersediaan pangan, dan relevansinya dengan isu keberlanjutan serta penanganan upaya kerawanan pangan dan gizi.
Kepala Dinas Perikanan, Ketahanan Pangan, dan Pertanian Kota Sibolga, Anwar Sadat menyampaikan bahwa kegiatan dekonsentrasi NFA yang dilaksanakan di Kota Sibolga mencakup SKPG, FSVA, dan Neraca Pangan. Seluruh kegiatan tersebut berjalan lancar dan terkoordinasi dengan baik, melibatkan instansi seperti BMKG, BPBD, dan Dinas Kesehatan.
Sumber pangan Kota Sibolga berasal dari beberapa wilayah sentra produksi seperti Humbahas (cabe), Tapanuli Utara (bawang dan cabe), Kabupaten Karo dan Tapanuli Tengah (Sayur Mayur), Kabupaten Sergei dan Toba (Beras).
Informasi panel harga pangan di Kota Sibolga pada akhir tahun 2023 menunjukkan variasi harga yang cenderung stabil untuk berbagai komoditas pangan.
Selanjutnya, kunjungan ke Tapanuli Selatan diterima oleh Kepala Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Tapsel, Yanti Pakpahan, serta Kepala Pimcab Bulog Padang Sidempuan, Berdian Damanik, beserta tim.
Kunjungan lapangan dilakukan ke Kantor Pimcab Bulog Padang Sidempuan, Gudang Bulog Palopat, serta pemantauan ke lumbung pangan di Desa Aek Gunung dan Desa Pargumpangan Kabupaten Tapanuli Selatan.
Kantor Bulog cabang Padang Sidempuan melayani 5 kabupaten/kota dan memiliki tiga kompleks pergudangan dengan jumlah stok yang mencukupi hingga pertengahan Feb 2024. Untuk menjamin tersedianya beras juga sedang diproses penambahan stok hingga 1.000 ton di akhir tahun ini.