Badan Pangan Nasional/National Food Agency (NFA) terus mengupayakan serta mengawasi ketersediaan pangan dan stabilisasi harga komoditas pangan pokok bagi masyarakat dengan harga yang wajar dengan memasifkan pemantauan ke lapangan.
Hal ini diungkapkan oleh Direktur Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan Maino Dwi Hartono saat melakukan pemantauan ke Pasar Badung Denpasar dan Ritel Tiara Dewata. "Hari ini kita lakukan pemantauan bersama lintas Kementerian juga Satgas Pangan Polri dan Bulog serta rekan rekan tim TIPD Bali untuk memastikan ketersediaan pangan pokok strategis, stok dan harganya mudah-mudahan aman sampai menjelang lebaran nanti," ujar Maino.
"Tadi kita sudah sama-sama meninjau ke pasar dan ritel, dari sisi ketersediaan, pasokan dan stoknya cukup, walau ditemukan beberapa komiditas yang mengalami kenaikan harga yaitu gula konsumsi dan tomat, tapi yang jelas ketersediaan dan stoknya aman menjelang hari lebaran," pungkas Maino.
Sejalan dengan arahan Kepala NFA Arief Prasetyo Adi beberapa waktu lalu dalam Rapat Koordinasi Kesiapan Menghadapi Idul Fitri 1445 Hijriah Tahun 2024, menyebutkan bahwa akan dilaksanakan Gerakan Pangan Murah (GPM) serentak nasional di seluruh Indonesia sampai dengan Lebaran nanti.
"Badan Pangan Nasional telah merealisasikan GPM selama Januari hingga Maret sebanyak 2.720 kali di 38 provinsi dan 514 kab/kota. Ini adalah langkah strategis yang kita terus lakukan dalam menjaga stabilitas pasokan dan juga harga pangan," tutup Maino.
#BadanPanganNasional #NationalFoodAgency #NFA #SPHP #Bali #HBKN #Idulfitri