BADAN PANGAN NASIONAL
NFA Bangun Sinergitas Penyediaan Cadangan Pangan Nasional

Badan Pangan Nasional/ National Food Agency (NFA) terus mendorong sinergitas stakeholder dalam upaya meningkatkan ketahanan pangan nasional, salah satunya melalui sinergi penguatan cadangan pangan. Sekretaris Utama NFA Sarwo Edhy mengatakan, pihaknya tengah membangun upaya peningkatan produksi melalui demfarm. 

“Badan Pangan Nasional menginisiasi untuk melakukan penguatan cadangan pangan melalui sistem demfarm di area SHS seluas 60 ha dengan percobaan varietas unggulan berdasarkan rekomendasi para ahli dari BRIN," ujar Sarwo dalam rapat Sinergi Penguatan Cadangan Pangan, di Jakarta, Kamis (4/5/2023). 

Demfarm merupakan salah satu strategi aksi untuk memastikan ketersediaan beras dengan inovasi produktivitas di atas rata-rata nasional (5 ton per hektar) melalui kolaborasi bersama NFA, BUMN Pangan dan BRIN. 

Keberhasilan dari demfarm ini diharapkan dapat direplikasi di 514 kabupaten/kota untuk mendukung ketersediaan beras sebagai cadangan pangan pemerintah yang pada tahun ini ditargetkan 2,4 juta ton. 

Kepala NFA Arief Prasetyo Adi dalam kesempatan berbeda mengatakan, sumber penyediaan cadangan beras pemerintah diprioritaskan berasal dari pemenuhan dalam negeri. Dengan kolaborasi ini diharapkan cadangan pangan pemerintah dapat dipenuhi dari produksi dalam negeri. 

Hadir dalam rapat tersebut unsur dari ID Food, PT Sang Hyang Seri, Badan Riset Inovasi Nasional (BRIN) dan Badan Standarisasi Instrumen Pertanian (BSIP) Kementerian Pertanian. 

#Pangan #badanpangannasional #nfa #produksi #cadanganpangan #demfarm  #sinergipangan #ketahananpangan #kemandirianpangan #kedaulatanpangan #pangankuatindonesiaberdaulat

BADAN PANGAN NASIONAL  
Sejak 25/01/2023
Kantor
Jalan Harsono RM No.3, Ragunan, Ps. Minggu, Jakarta Selatan, DKI Jakarta 12550
(021) 7807377
nfa_official@badanpangan.go.id
Media Sosial
Tautan Terkait
Kementerian Pertanian
Kementerian Kelautan dan Perikanan
Kementerian Kesehatan
Kementerian Perdagangan
Kementerian Komunikasi dan Informatika
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika
Badan Pusat Statistik
Badan Informasi Geospasial
Perum BULOG
ID FOOD
Copyright © 2024 Badan Pangan Nasional. All Rights Reserved.