BADAN PANGAN NASIONAL
NFA Dorong Optimalisasi Bulog & Pemda Dalam Menjaga Stabilitas Harga Pangan

Upaya pengendalian inflasi pangan terus dilaksanakan Badan Pangan Nasional/National Food Agency (NFA) bersama kementerian/lembaga terkait, salah satunya melalui forum Rakor Pengendalian Inflasi Daerah yang dilaksanakan Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) di Jakarta pada Selasa (17/9/2024).

Guna menjaga stabilitas harga beras di tingkat konsumen, NFA mendorong optimalisasi peran Perum Bulog beserta Pemerintah Daerah (Pemda) untuk melaksanakan kegiatan Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan (SPHP) Beras serta Gerakan Pangan Murah (GPM) secara masif di berbagai daerah yang masih mengalami harga pangan tinggi, khususnya di wilayah zona 2 dan zona 3.

“Kami dari Badan Pangan Nasional mengharapkan agar nantinya pelaksanaan SPHP dan GPM di zona 3 dan 2 mendapat prioritas dari teman-teman seluruh Indonesia yang berada di zona tersebut, untuk kegiatan SPHP dan GPM diarahkan untuk fokus kepada komoditas beras,” ujar Deputi Bidang Kerawanan Pangan dan Gizi NFA, Nyoto Suwignyo.

Selanjutnya untuk menjaga stabilitas harga pangan di tingkat produsen, NFA terus mendorong pelaksanaan aksi Fasilitasi Distribusi Pangan (FDP) untuk komoditas bawang merah dan kedelai produksi dalam negeri. Nyoto meyakini aksi FDP ini menjadi salah satu solusi untuk memberikan pasokan dengan harga yang lebih rendah bagi wilayah defisit sekaligus memberikan akses untuk daerah yang mengalami kelebihan pasokan.

“Kami dari Badan Pangan Nasional berharap kepada daerah-daerah yang masih membutuhkan FDP segera dapat menghubungi kami agar kami dapat memfasilitasi pendistribusian pangannya terutama untuk komoditas bawang merah dan kedelai hasil panen petani,” pungkas Nyoto.

#BadanPanganNasional #StabilisasiHargaPangan #PengendalianInflasi

BADAN PANGAN NASIONAL  
Sejak 25/01/2023
Kantor
Jalan Harsono RM No.3, Ragunan, Ps. Minggu, Jakarta Selatan, DKI Jakarta 12550
(021) 7807377
nfa_official@badanpangan.go.id
Media Sosial
Tautan Terkait
Kementerian Pertanian
Kementerian Kelautan dan Perikanan
Kementerian Kesehatan
Kementerian Perdagangan
Kementerian Komunikasi dan Informatika
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika
Badan Pusat Statistik
Badan Informasi Geospasial
Perum BULOG
ID FOOD
Copyright © 2024 Badan Pangan Nasional. All Rights Reserved.