BADAN PANGAN NASIONAL
NFA Dorong Pemprov Jambi Percepat Penyaluran Bantuan Pangan Beras

Meninjau secara langsung penyaluran bantuan pangan kepada 817 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di Kota Jambi, Deputi Bidang Kerawanan Pangan dan Gizi Badan Pangan Nasional/National Food Agency (NFA), Nyoto Suwignyo menyebutkan bahwa Program bantuan pangan ini dilakukan sebagai langkah dalam menjaga stabilitas dan kenaikan harga pangan.


"Jadi, kami lakukan monitoring bantuan pangan beras untuk masyarakat di Jambi dan untuk hari ini secara simbolis di Jambi akan disalurkan beras bantuan pangan 10 kg untuk 817 KPM, dari total penerima bantuan pangan di Kota Jambi sebanyak 27.283 KPM yang terbagi ke 11 kecamatan di daerah ini," kata Nyoto usai melakukan penyaluran bantuan pangan secara simbolis di Kelurahan Tanjung Pinang Jambi, Rabu (20/03/2024).


Selanjutnya untuk Kecamatan Jambi Timur sebanyak 4.491 KPM, Jelutung sebanyak 2.995 KPM, Kota baru sebanyak 2.587 KPM, Paal Merah sebanyak 3.859 KPM, Pasar Jambi sebanyak 612 KPM, Pelayangan sebanyak 1.581 KPM, dan Telanaipura 1.873 KPM.


Terkait target stok beras di Perum Bulog, Nyoto mengungkapkan komitmen Kepala Badan Pangan Nasional Arief Prasetyo Adi dalam memastikan ketersediaan stok beras yang secured, terutama Cadangan Beras Pemerintah (CBP). Upaya ini seiring dengan angka produksi dalam negeri yang ke depannya akan semakin menanjak.


“Kepala NFA menyampaikan produksi beras kita itu memang harus ditingkatkan, sehingga stok (CBP) di Bulog itu akan dijaga levelnya di atas 2 juta ton. Kalau kemarin sebelumnya 1,2 juta ton. Ini harus dijaga di atas 2 juta ton, sehingga produksi dalam negeri menjadi penting (sebagai penyokong),” ujarnya dalam keterangan terpisah.


Monitoring penyaluran CBP ini dilakukan untuk memastikan bahwa bantuan diberikan tepat sasaran kepada keluarga penerima manfaat (KPM) yang membutuhkan. Selain tepat sasaran, dia juga memastikan transparansi penyaluran cadangan beras. Dia juga meminta PT Pos Cabang Jambi menjelaskan mekanisme penyaluran bantuan di hadapan KPM di Kota Jambi.


"Kita ingin memastikan penyaluran bantuan pangan beras di Kota Jambi lebih tepat sasaran, sehingga kita terapkan saat penyerahan bantuan ke KPM, selain by name by address, ditambah lagi by picture dan NIK (Nomor Induk Kependudukan), jadi tidak mungkin salah sasaran," ucapnya.



Lebih lanjut, Nyoto mengutarakan agar stok Cadangan Beras Pemerintah (CBP) yang dikelola Perum Bulog dapat tersalurkan dengan baik dan meminimalisir adanya disposal dan penumpukan stok.

BADAN PANGAN NASIONAL  
Sejak 25/01/2023
Kantor
Jalan Harsono RM No.3, Ragunan, Ps. Minggu, Jakarta Selatan, DKI Jakarta 12550
(021) 7807377
nfa_official@badanpangan.go.id
Media Sosial
Tautan Terkait
Kementerian Pertanian
Kementerian Kelautan dan Perikanan
Kementerian Kesehatan
Kementerian Perdagangan
Kementerian Komunikasi dan Informatika
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika
Badan Pusat Statistik Indonesia
Badan Informasi Geospasial
Perum BULOG
IDFOOD
Copyright © 2024 Badan Pangan Nasional. All Rights Reserved.