Pelantikan Jabatan Eselon III dan IV Lingkup Badan Ketahanan Pangan

Kepala Badan Ketahanan Pangan Kementerian Pertanian (Dr. Ir. Agung Hendriadi, M.Eng) pada hari Senin tanggal 25 September 2017, melantik Pejabat Struktural Eselon III dan IV di Lingkungan Badan Ketahanan Pangan. Acara pelantikan berlangsung di Ruang Nusantara II Badan Ketahanan Pangan dan disaksikan oleh Pejabat Eselon II, III dan IV Lingkup Badan Ketahanan Pangan, serta tamu undangan dari Biro Organisasi dan Kepegawaian Sekretariat Jenderal Kementerian Pertanian dan Rohaniawan. Dalam sambutan pengarahan, Kepala Badan Ketahanan Pangan Kementerian Pertanian mengatakan bahwa pelantikan pejabat struktural pada hari ini, untuk mengisi kekosongan Pejabat Struktural Administrator (Eselon IIIa) dan pengawas (Eselon IVa) yang purna tugas karena meninggal dunia dalam tugas serta ada yang mutasi. Disamping itu pelantikan pejabat ini dimaksudkan untuk menghindari potensi stagnasi dan kesenjangan operasional dalam pelaksanaan tugas-tugas pemerintahan dan pelayanan publik agar tetap berjalan, terutama yang terkait dengan tugas dan fungsi Badan Ketahanan Pangan. Dikatakan juga, pelantikan ini sebagai bagian dari upaya penyegaran dan peningkatan kinerja, pelantikan ini hendaklah dimaknai terutama dari sudut kepentingan organisasi, bukan sekedar penempatan figur-figur pejabat pada jenjang jabatan dan kepentingan tertentu. Pengembangan karier pegawai tidak dilakukan semata-mata untuk kepentingan pegawai yang bersangkutan, melainkan lebih diutamakan untuk melakukan pembenahan dan pemantapan organisasi dalam rangka meningkatkan kinerja penyelenggaraan tugas dan pelayanan umum. Perlu saya sampaikan bahwa saat ini telah melewati tahun- tahun yang penuh dinamika. Disamping keberhasilan pelaksanaan tugas, juga terdapat beberapa permasalahan dan serangkaian peristiwa sosial yang membutuhkan perhatian untuk kita selesaikan secara terfokus. Seperti gejolak harga yang selalu mengalami fluktuasi terus memaksa kita untuk selalu waspada dan mensiasatinya agar stabilitas harga pangan tetap terjaga. Pada tahun 2017 ini, kita perlu melakukan refleksi dan evaluasi terhadap kinerja yang sudah berjalan lebih dari satu semester serta pelaksanaan tugas yang tinggal memperbaiki dan menyempurnakan dengan akhir tahun ini. Selanjutnya dikatakan, Pejabat Administrator (Eselon IIIa) dan Pengawas (Eselon IVa) yang baru dilantik, harus cepat menyesuaikan dan terjun bersama Administrator (eselon IIIa) dan Pengawas (Eselon IVa) lainnya dalam mempercepat penyelesaian kegiatan dan program ketahanan pangan dengan mutu dan hasil yang memuaskan. Untuk itu, dalam melaksanakan program dan kegiatan agar dikelola dengan sungguh-sungguh dan harus memperhatikan peraturan perundang-undangan. Dalam konteks pelaksanaan anggaran kinerja, semua Pejabat dari Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama (Eselon IIa), Administrator (Eselon IIIa) dan Pengawas (Eselon IVa) harus senantiasa memperhatikan esensi organisasi anggaran dan esensi organisasi struktur jabatan. Ini menjadi penting karena bisa menjebak Saudara ke dalam perangkap ego jabatan. Pada akhir sambutannya Kepala Badan Ketahanan Pangan menyampaikan beberapa harapan: (1) Senantiasa menjaga dan mempertahankan integritas, loyalitas, disiplin dan komitmen terhadap tugas dan tanggung jawab; (2) Menjaga netralitas PNS sebagai aparatur dengan maksud menjamin terselenggaranya tugas-tugas pemerintahan dan pelayanan kepada masyarakat dengan lebih baik; (3) Bersifat sensitif dan responsif terhadap tantangan dan permasalahan baru yang timbul baik di dalam maupun di luar organisasi; (4) Mempunyai jiwa semangat untuk mewujudkan good governance dan menghindari terjadinya proses KKN dalam melaksanakan program kerja dan kegiatan; (5) Mempunyai wawasan jauh ke depan dan mampu melakukan terobosan yang positif melalui pemikiran yang kreatif, inovatif dan sistemik untuk kepentingan organisasi; serta (6) Mempunyai kemampuan untuk mengkombinasikan berbagai sumber dan memanfaatkan sumber daya secara optimal, sehingga dapat menghasilkan produktivitas kerja secara maksimal dan berkualitas. Berikut ini nama-nama pejabat Eselon III dan Eselon IV yang baru dilantik, berdasarkan Keputusan Menteri Pertanian RI, Nomor : 596/Kpts/KP.230/9/2017 tanggal 22 September 2017 :

  1. Nita Yulianis, SP, M.Si sebagai Kepala Bidang Cadangan Pangan, Pusat Distribusi dan Cadangan Pangan.
  2. Sulistiyorini, S.TP, MSc sebagai Kepala Sub Bagian Kerjasama, Sekretariat Badan Ketahanan Pangan.
  3. Dr. Tedy Dirhamsyah SP, MAB sebagai Kepala Sub Bagian Pelaporan dan Tindak Lanjut Hasil Pengawasan, Sekretariat Badan Ketahanan Pangan.
  4. Ir. Ali Marsaban Msi sebagai Kepala Sub Bidang Analisis Akses Pangan, Pusat Ketersediaan dan Kerawanan Pangan.
  5. Siti Tarbiah, MP sebagai Kepala Sub Bidang Sumber Daya Pangan, Pusat Ketersediaan dan Kerawanan Pangan.
  6. Dr. Diah Chandra Aryani, S.TP, MSc sebagai Kepala Sub Bidang Analisis Ketersediaan Pangan, Pusat Ketersediaan dan Kerawanan Pangan.
  7. Maya Safrina Suraningsih, S.TP, MM sebagai Kepala Sub Bidang Promosi Penganekaragaman Pangan, Pusat Penganekaragaman Konsumsi dan Keamanan Pangan.
BADAN PANGAN NASIONAL  
Sejak 25/01/2023
Kantor
Jalan Harsono RM No.3, Ragunan, Ps. Minggu, Jakarta Selatan, DKI Jakarta 12550
(021) 7807377
nfa_official@badanpangan.go.id
Media Sosial
Tautan Terkait
Kementerian Pertanian
Kementerian Kelautan dan Perikanan
Kementerian Kesehatan
Kementerian Perdagangan
Kementerian Komunikasi dan Informatika
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika
Badan Pusat Statistik
Badan Informasi Geospasial
Perum BULOG
ID FOOD
Copyright © 2024 Badan Pangan Nasional. All Rights Reserved.