BADAN PANGAN NASIONAL
Penetapan HPP Gabah dan Beras yang Tepat, Langkah Optimis Pemerintah Jaga Asa Petani dan Dukung Produksi Beras Dalam Negeri

JAKARTA – Harga Pembelian Pemerintah (HPP) gabah dan beras yang ditetapkan pemerintah melalui Badan Pangan Nasional/National Food Agency (NFA) menjadi basis Perum Bulog dalam menyerap produksi dalam negeri, ditujukan sebagai jaring pengaman harga di tingkat petani.

Hal ini dikarenakan fluktuasi harga gabah sangat dipengaruhi oleh musim panen. Ketika musim panen raya, harga gabah bisa anjlok akibat lonjakan hasil panen. Sebaliknya, saat musim paceklik tiba, harga gabah mulai menaik sampai ada panen raya berikutnya.

Dalam publikasi ‘Evaluasi Statistik Harga Produsen Gabah 2023’ yang diterbitkan Badan Pusat Statistik (BPS) pada Juli 2024, disebutkan sepanjang 2023, persentase kasus harga gabah di bawah HPP relatif lebih rendah dibandingkan dengan tahun sebelumnya. Hal ini dipengaruhi meningkatnya harga jual gabah dan permintaan dibandingkan tahun sebelumnya.

“Penetapan HPP jelang panen raya memang sangat dibutuhkan sedulur petani. Ini dapat memberi kepastian harga untuk penyerapan Bulog dan terbukti dapat menjaga harga di tingkat produsen terhindar dari kejatuhan harga yang sangat mendalam saat panen raya,” kata Kepala NFA Arief Prasetyo Adi dalam keterangannya di Jakarta, pada Senin (15/7/2024).

“Di 2024 ini memang lebih menantang. Adanya kemunduran panen raya yang biasanya di Maret, ini kita lihat di tahun 2024 panen raya di April, sehingga pada awal April segera kita terapkan kebijakan fleksibilitas HPP gabah menjadi Rp 6.000 per kilo. Tentunya ini sesuai arahan Bapak Presiden Jokowi yang meminta harga petani saat panen raya tidak boleh merosot tajam,” sambungnya.

Perkembangan produksi beras di 2024 menurut Kerangka Sampel Area (KSA) BPS amatan Mei yang terbit pada minggu ketiga Juni lalu, April 2024 merupakan titik tertinggi estimasi produksi beras yang dapat mencapai 5,31 juta ton. Sementara puncak produksi beras di 2023 terjadi pada Maret di angka 5,13 juta ton. 

Menukil data KSA BPS amatan Mei, proyeksi produksi beras di Juni 2024 bisa meraih 2,02 juta ton. Lalu di Juli mulai naik ke 2,19 juta ton dan di Agustus 2,67 juta ton. Sementara menurut berita resmi statistik BPS terbitan 1 Juli 2024, rerata harga GKP pada April 2024 sempat berada di Rp 5.686 per kilogram (kg) dengan kadar air 20,74 persen dan mulai membaik mendekati HPP pada Juni 2024 berada di Rp 6.171 per kg dengan kadar air 19,68 persen.

Lebih lanjut, dalam publikasi ‘Evaluasi Statistik Harga Produsen Gabah 2023’, BPS melaporkan persentase tertinggi kasus harga gabah di bawah HPP sempat terjadi pada April 2023 sebesar 22,75 persen di tingkat petani. Persentase ini mengalami penurunan secara perlahan di bulan-bulan berikutnya hingga di Desember 2023 berada di 0,12 persen. Persentase kasus harga gabah di bawah HPP disebutkan tersebut masih lebih rendah dibandingkan dengan tahun 2022.

—————————————————

*Siaran Pers*

*Badan Pangan Nasional/National Food Agency (NFA)*

137/R-NFA/VII/2024

15 Juli 2024

Informasi lebih lanjut dapat menghubungi:

komunikasi@badanpangan.go.id

Telp : 087783220455

BADAN PANGAN NASIONAL  
Sejak 25/01/2023
Kantor
Jalan Harsono RM No.3, Ragunan, Ps. Minggu, Jakarta Selatan, DKI Jakarta 12550
(021) 7807377
nfa_official@badanpangan.go.id
Media Sosial
Tautan Terkait
Kementerian Pertanian
Kementerian Kelautan dan Perikanan
Kementerian Kesehatan
Kementerian Perdagangan
Kementerian Komunikasi dan Informatika
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika
Badan Pusat Statistik
Badan Informasi Geospasial
Perum BULOG
ID FOOD
Copyright © 2024 Badan Pangan Nasional. All Rights Reserved.