BADAN PANGAN NASIONAL
Penyusunan Draf Kesepahaman Bersama Antara NFA dengan PT.ASDP Indonesia Ferry untuk Sinergitas Ketahanan Pangan

Badan Pangan Nasional/National Food Agency (NFA) selenggarakan Rapat Pembahasan Penyusunan Draft Kesepahaman Bersama antara Badan Pangan Nasional dengan PT. ASDP Indonesia Ferry di Hotel Aston Priority and Conference Center Simatupang, Jakarta pada Rabu (1/11/2023). 


Rapat ini dimaksudkan untuk menindaklanjuti hasil pertemuan tanggal 13 Oktober 2023 dengan tujuan membahas penyusunan draft Kesepahaman Bersama antara Badan Pangan Nasional dengan PT. ASDP Indonesia Ferry.


Beberapa perubahan terjadi pada saat rapat di antaranya ialah penamanaan dokumen yang semula Nota Kesepahaman menjadi 'Kesepahaman Bersama' berdasarkan inisiasi Badan Pangan Nasional sesuai dengan Perbadan Nomor 18 Tahun 2023.


"Dengan mengusung judul Kesepahaman Bersama menjadi, “Sinergitas Mewujudkan Ketahanan Pangan Melalui Angkutan Kapal Penyeberangan” yang dengan mempertimbangkan agar Kesepahaman Bersama bersifat lebih umum," ujar Direktur Ketersediaan Pangan NFA Budi Waryanto saat memimpin rapat. 


Rapat dihadiri oleh Tim Legal, Tim Digital Informasi, dan perwakilan dari Divisi Bisnis Support PT. ASDP Indonesia Ferry. 

BADAN PANGAN NASIONAL  
Sejak 25/01/2023
Kantor
Jalan Harsono RM No.3, Ragunan, Ps. Minggu, Jakarta Selatan, DKI Jakarta 12550
(021) 7807377
nfa_official@badanpangan.go.id
Media Sosial
Tautan Terkait
Kementerian Pertanian
Kementerian Kelautan dan Perikanan
Kementerian Kesehatan
Kementerian Perdagangan
Kementerian Komunikasi dan Informatika
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika
Badan Pusat Statistik
Badan Informasi Geospasial
Perum BULOG
ID FOOD
Copyright © 2024 Badan Pangan Nasional. All Rights Reserved.