Rakor Percepatan Serapan Gabah Petani (Sergap) Prov. Jawa Tengah 

Badan Ketahanan Pangan menghadiri Rapat Koordinasi Percepatan Serapan Gabah Petani (Sergap) Tahun 2017 Provinsi Jawa Tengah yang dilaksanakan pada tanggal 15 Agustus 2017, di Kantor Bulog Divisi Regional (Divre) Provinsi Jawa Tengah, Kota Semarang - Jawa Tengah. Rakor dibuka oleh Kepala Badan Penyuluhan dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Pertanian (PPSDMP), dan dihadiri oleh Kepala Divre Jawa Tengah, Kepala Subdivre: Semarang, Pati, Surakarta, Banyumas, Kedu, Pekalongan, Badan PPSDMP Kementerian Pertanian, Dinas Pertanian Provinsi Jawa Tengah, Dinas Ketahanan Pangan Provinsi Jawa Tengah, serta TNI AD.Hadir dari Badan Ketahanan Pangan adalah Kepala Subbag Pelaporan dan TLHP beserta staf. Agenda rapat adalah koordinasi upaya percepatan SERGAP di Provinsi Jawa Tengah. Berdasarkan laporan dari Subdivre Provinsi Jawa Tengah, serapan gabah petani baru mencapai 49 persen atau 597.954 Ton dari target 1.204.550 Ton GKP.    Tujuan diadakannya Rakor adalah: pertama : mengevaluasi pelaksanaan Sergap Provinsi Jawa Tengah sampai dengan bulan Agustus 2017, kedua: mendiskusikan tantangan dan permasalahan yang dihadapi serta menghimpun masukan dari stakeholders terkait, ketiga : menentukan langkah-langkah operasional yang perlu dilakukan untuk pencapaian target Sergap sampai dengan bulan Desember 2017. Dengan diadakanya Rakor ini diharapkan koordinasi dan komunikasi antar semua stakeholders yang terlibat dapat terjalin dengan baik sehingga target Sergap yang ditentukan dapat tercapai dan ketahanan pangan nasional dapat terwujud.

BADAN PANGAN NASIONAL  
Sejak 25/01/2023
Kantor
Jalan Harsono RM No.3, Ragunan, Ps. Minggu, Jakarta Selatan, DKI Jakarta 12550
(021) 7807377
nfa_official@badanpangan.go.id
Media Sosial
Tautan Terkait
Kementerian Pertanian
Kementerian Kelautan dan Perikanan
Kementerian Kesehatan
Kementerian Perdagangan
Kementerian Komunikasi dan Informatika
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika
Badan Pusat Statistik
Badan Informasi Geospasial
Perum BULOG
ID FOOD
Copyright © 2024 Badan Pangan Nasional. All Rights Reserved.