Rapat Pleno Stabilisasi Pasokan, Distribusi dan Harga Pangan Menjelang Puasa dan Lebaran Tahun 2014

Dalam rangka antisipasi masalah stabilisasi pasokan, distribusi dan harga pangan menjelang puasa dan lebaran, Badan Ketahanan Pangan Kementerian Pertanian menyelenggarakan Rapat Pleno  pada tanggal 26 Juni 2014, bertempat di  Ruang  Pola Gedung A Kementerian Pertanian. Rapat dipimpin oleh  Menteri Pertanian (Dr. Ir. Suswono, MMA) selaku Ketua Harian Dewan Ketahanan Pangan, didampingi oleh Kepala Badan Ketahanan Pangan (Dr. Ir. Achmad Suryana, MS) selaku Sekretaris Dewan Ketahanan Pangan. Rapat  dihadiri oleh Pejabat Eselon I dan II Lingkup Kementerian Pertanian,  Pokja Teknis Dewan  Ketahanan Pangan, Kepala Badan/Dinas yang menangani  Ketahanan Pangan Provinsi (DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Sumatera Utara dan Sulawesi Selatan), pelaku usaha dan Asosiasi/organisasi masyarakat yang bergerak dalam bidang pangan.

Dalam pengarahannya, Menteri Pertanian menyampaikan bahwa masalah kenaikan harga pangan seringkali terjadi pada saat menjelang puasa dan Hari Besar Keagamaan Nasional (HBKN). Ada beberapa masalah yang memicu kenaikan harga pangan, yaitu spekulasi para pedagang untuk menaikan harga, adanya penimbunan bahan pangan, hambatan distribusi pangan akibat minimnya sarana dan prasana serta cuaca yang ekstrim.Berdasarkan Prognosa Ketersediaan dan Kebutuhan Pangan periode menjelangpuasa sampai lebaran, dikatakan ada beberapa komoditas pangan yang mengalami surplus diantaranya beras, cabe merah, bawang merah, gula pasir, minyak goreng, daging ayam, dan telur. Sedangkan komoditas pangan yang mengalami defisit, antara lain kedelai, kacang tanah dan daging sapi. Menghadapi komoditas pangan yang mengalami defisit, pemerintah pusat telah melakukan langkah antisipasi untuk mengatasi kelangkaan pasokan pangan.   Menteri Pertanian juga meminta kepada semua pihak dan para pelaku usaha serta asosiasi di bidang pangan agar bersinergi dan turut berperan aktif dalam mengantisipasimasalah kenaikan harga pangan.

Untuk kondisi harga pangan secara nasional menurut Kepala Badan Ketahanan Pangan Kementerian Pertanian, menjelang puasa cenderung stabil untuk komoditas beras, minyak goreng dan gula pasir,  sedangkan bawang merah, cabai merah, cabai rawit merah, daging ayam dan telur ayam mengalami fluktuasi harga. Sedangkan harga daging sapi masih relatif  tinggi dibanding tahun sebelumnya dan harga tertinggi akan terjadi menjelang lebaran.

Selanjutnya informasi kondisi pasokan dan harga pangan di beberapa provinsi, yaituDKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Sumatera Utara, dan Sulawesi Selatan, disampaikan bahwa pasokan dan harga komoditas pangan strategis di daerah menjelang puasa cenderung aman. Namun untuk harga daging sapi di Jawa Timur ada perbedaan harga antar pasar kabupaten.Perbedaan harga tersebut disebabkan oleh masalah distribusi.

Dalam mengatasi masalah distribusi dan harga pangan, pemerintah daerah telah melakukan berbagai kegiatan melalui rapat koordinasi yang dipimpin oleh Gubernur dengan melibatkan instansi/lembaga terkait dan juga melakukan langkah-langkah stabilisasi pasokan dan harga melalui : operasi pasar, pasar murah,  bantuan ongkos angkutan bahan pangan, subsidi harga untuk daging sapi, dan pengembangan sistem informasi pasokan dan harga pangan berbasis website.

BADAN PANGAN NASIONAL  
Sejak 25/01/2023
Kantor
Jalan Harsono RM No.3, Ragunan, Ps. Minggu, Jakarta Selatan, DKI Jakarta 12550
(021) 7807377
nfa_official@badanpangan.go.id
Media Sosial
Tautan Terkait
Kementerian Pertanian
Kementerian Kelautan dan Perikanan
Kementerian Kesehatan
Kementerian Perdagangan
Kementerian Komunikasi dan Informatika
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika
Badan Pusat Statistik
Badan Informasi Geospasial
Perum BULOG
ID FOOD
Copyright © 2024 Badan Pangan Nasional. All Rights Reserved.