BADAN PANGAN NASIONAL
Sestama NFA Hadiri Rakor Inflasi di Kemendagri

Sekretaris Utama Badan Pangan Nasional/National Food Agency (NFA) Sarwo Edhy menghadiri Rakor Pengendalian Inflasi Daerah di Gedung Sasana Bakti Praja Kementerian Dalam Negeri Jakarta pada Senin (15/5/2023). Dalam kesempatan tersebut, Sarwo menyampaikan beberapa langkah aksi yang terus dilakukan oleh NFA dalam upaya pengendalian inflasi pangan serta menjaga ketersediaan dan stabilitas pangan, antara lain dengan menggencarkan Fasilitasi Distribusi Pangan dari daerah surplus ke daerah defisit dan Gerakan Pangan Murah di seluruh daerah. 


“Hingga saat ini, GPM di seluruh daerah terus digencarkan, update terakhir terdapat di 26 provinsi dan 116 kabupaten/kota. Ke depan terus diperluas hingga seluruh daerah.” ujar Sarwo.  


Untuk itu, pemantauan harga pangan juga terus dilakukan untuk mengetahui kondisi dan dinamika harga pangan terutama di daerah dengan tingkat inflasi yang cukup tinggi. Selain itu, NFA juga terus memantau realisasi penyaluran bantuan beras, daging ayam, dan telur ayam yang telah digelontorkan sebelum Lebaran 2023 dan akan dibagikan secara bertahap selama 3 bulan ke depan. Kepala NFA Arief Prasetyo Adi menegaskan agar proses pemberian bantuan pangan tepat sasaran dan tepat waktu sesuai arahan Presiden.


Rapat tersebut dipimpin oleh Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian dan diikuti secara daring oleh gubernur/bupati/walikota seluruh Indonesia. 



#pangan #pangankuatindonesiaberdaulat #panganaman #rakorinflasi #inflasipangan #sinergipangan #ketahananpangan #kemandirianpangan #kedaulatanpangan

BADAN PANGAN NASIONAL  
Sejak 25/01/2023
Kantor
Jalan Harsono RM No.3, Ragunan, Ps. Minggu, Jakarta Selatan, DKI Jakarta 12550
(021) 7807377
nfa_official@badanpangan.go.id
Media Sosial
Tautan Terkait
Kementerian Pertanian
Kementerian Kelautan dan Perikanan
Kementerian Kesehatan
Kementerian Perdagangan
Kementerian Komunikasi dan Informatika
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika
Badan Pusat Statistik
Badan Informasi Geospasial
Perum BULOG
ID FOOD
Copyright © 2024 Badan Pangan Nasional. All Rights Reserved.