Dalam rangka menyongsong Generasi Emas 2045, Badan Pangan Nasional/National Food Agency (NFA) terus masifkan sosialisasi dan edukasi pola konsumsi yang beragam, bergizi seimbang dan aman (B2SA) khususnya ke siswa-siswi sekolah. Hal ini diungkapkan oleh Direktur Penganekaragaman Konsumsi Pangan NFA Rinna Syawal saat menjadi narasumber dalam kegiatan Training of Trainer (TOT) Pola Konsumsi B2SA untuk SMA/SMK se-Jawa Tengah yang diakan secara daring pada Selasa (28/5/24).
Dalam TOT yang diikuti oleh 750 perwakilah Kepala Sekolah dan Wakil Kepala Sekolah tersebut, Rinna mengungkapkan bahwa pola konsumsi B2SA penting untuk diterapkan di sekolah-sekolah agar para siswa dapat terbiasa dengan pola makan yang sehat.
“Pola konsumsi B2SA ini penting untuk diterapkan di sekolah-sekolah agar para siswa dapat terbiasa dengan pola makan yang sehat. Dengan pola makan yang sehat, para siswa akan lebih fokus dalam belajar dan beraktivitas,” ujar Rinna.
“Edukasi terkait pola konsumsi B2SA ini penting untuk dilakukan sejak dini. Dengan edukasi yang baik, para siswa akan terbiasa dengan pola makan yang sehat dan akan menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari,” tambahnya.
Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Jawa Tengah Uswatun Hasanah mengatakan bahwa pihaknya akan terus mendukung program B2SA di sekolah-sekolah guna mewujudkan generasi penerus yang sehat, aktif dan produktif.
"Kami harap sekolah-sekolah dapat membuat program B2SA dengan cara yang kreatif dan inovatif agar mudah dipahami oleh para siswa. Kami juga akan memberikan penghargaan kepada sekolah yang terbaik menerapkan pola konsumsi B2SA,” ujar Uswatun.
#BadanPanganNasional #NationalFoodAgency #NFA #B2SA #Pendidikan #Jateng #GenerasiEmas2045