BADAN PANGAN NASIONAL
Sinergi NFA Bersama Lembaga Terkait Demi Tingkatkan Ketahanan Pangan dan Gizi di Daerah Perkotaan

Guna memberikan ruang untuk membangun pemahaman dan peran seluruh pihak yang berkepentingan sebagai langkah menjamin ketahanan pangan daerah perkotaan, Badan Pangan Nasional/National Food Agency (NFA) bersama Lembaga terkait melaksanakan Konsultasi Publik Rencana Aksi Daerah Pangan dan Gizi (RADPG) di Jakarta (28/11).


“RAD-PG merupakan salah satu kebijakan strategis karena berfokus pada ketahanan pangan, gizi, dan peningkatan kualitas SDM unggul. Rancangan RPJPN 2025-2045 sendiri, yang masih dalam proses di DPR, menegaskan upaya peningkatan kesehatan dan gizi masyarakat Indonesia, dengan fokus pada harapan hidup, kesehatan ibu dan anak, serta penurunan angka kematian bayi.” ungkap Rachmad Firdaus, Direktur Pengendalian Kerawanan Pangan NFA.


“Terutama di Kabupaten Kepulauan Seribu yang diidentifikasi sebagai rentan rawan pangan menurut FSVA Nasional 2022. Meskipun DKI Jakarta berada pada peringkat ke-10 skor IKO nasional, tetap perlu ada penguatan sistem transformasi pangan perkotaan yang tepat dan berkelanjutan serta pemanfaatan digitalisasi dalam pengelolaan sistem pangan DKI Jakarta.” imbuhnya.


Menurut Rachmad diperlukan jaminan pendampingan kepada ibu dan anak untuk kesehatan gizi keluarga, termasuk pada himbauan menjalankan pola konsumsi B2SA. Oleh karena itu, kolaborasi antara OPD Pangan, BUMD serta asosiasi dan para pegiat sangat penting dalam keberhasilannya.


Hal tersebut sejalan dengan arahan Kepala NFA Arief Prasetyo Adi yang menekankan sinergitas lintas sektor, “Dibutuhkan kolaborasi pentahelix agar kita bisa menciptakan ketahanan pangan kita dan kita hand in hand menguatkan ketahanan pangan.” ucap Arief ditemui terpisah.


Ia menambahkan DKI Jakarta bukanlah produsen pangan sehingga dalam hal ketersediaannya menggunakan 3 mekanisme yaitu Trading (KAD), Contract Farming atau mencari pasokan dari wilayah lain, dan Onsite Farming untuk memenuhi pasokan. Maka perlu adanya penguatan regulasi, edukasi perilaku masyarakat, dan kecukupan Cadangan Pangan Pemerintah dan Masyarakat untuk memastikan ketersediaan pangan di wilayah tersebut terjaga.



Hadir juga dalam kegiatan tersebut Sekda DKI Jakarta, Bappenas, Pusat Pengembangan Pangan dan Gizi Medistra, Bappeda, SKPD Pangan danperwakilan SKPD Provinsi/Kabupaten/Kota, BPOM, Asosiasi Pangan, Perguruan Tinggi, BULOG, BUMD, ID Food, dan Pegiat Urban Farming.

BADAN PANGAN NASIONAL  
Sejak 25/01/2023
Kantor
Jalan Harsono RM No.3, Ragunan, Ps. Minggu, Jakarta Selatan, DKI Jakarta 12550
(021) 7807377
nfa_official@badanpangan.go.id
Media Sosial
Tautan Terkait
Kementerian Pertanian
Kementerian Kelautan dan Perikanan
Kementerian Kesehatan
Kementerian Perdagangan
Kementerian Komunikasi dan Informatika
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika
Badan Pusat Statistik
Badan Informasi Geospasial
Perum BULOG
ID FOOD
Copyright © 2024 Badan Pangan Nasional. All Rights Reserved.