BADAN PANGAN NASIONAL
Sosialisasi & Edukasi B2SA: Kunci Mewujudkan Generasi Penerus Bangsa yang Sehat Aktif dan Produktif

Pentingnya kesadaran menjaga kesehatan sejak dini menjadi fokus utama Badan Pangan Nasional/National Food Agency (NFA) yang diwujudkan dalam kegiatan sosialisasi dan edukasi pola konsumsi B2SA (Beragam, Bergizi, Seimbang, dan Aman) yang diadakan di SD 03 Warungkiara, Kabupaten Sukabumi, pada hari Selasa (4/6/2024). 

Kegiatan ini diikuti oleh 150 siswa dengan antusiasme yang tinggi, sosialisasi ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan kesadaran para siswa tentang pentingnya pola konsumsi yang beragam, bergizi seimbang dan aman atau B2SA. B2SA menjadi kunci utama untuk membangun generasi penerus bangsa yang sehat, aktif dan produktif.

Dalam kegiatan ini, para siswa tidak hanya disuguhi materi edukasi tentang B2SA, tetapi juga diajak untuk mengikuti dongeng B2SA yang disampaikan dengan cara yang asik dan menarik. Dongeng ini menjadi media yang efektif untuk menyampaikan pesan tentang pentingnya makan sayur dan buah setiap hari.

Selain dongeng, para siswa juga diajak untuk mengikuti edukasi permainan (edugames) yang berkaitan dengan B2SA. Edugames ini membantu para siswa untuk memahami materi dengan lebih mudah dan menyenangkan. Sebagai bentuk komitmen dalam mendorong pola konsumsi B2SA, para siswa juga mendapatkan pembagian makanan B2SA serta jus buah dan jus sayur.

"Kami berharap kegiatan ini dapat memberikan manfaat bagi para siswa dan menjadi langkah awal dalam membangun generasi penerus bangsa yang sehat aktif dan produktif," ujar Rinna Syawal Direktur Penganekaragaman Konsumsi Pangan NFA.

Sosialisasi dan edukasi B2SA ini merupakan salah satu bentuk komitmen NFA dalam mewujudkan generasi muda yang sehat aktif dan produktif. Dengan pola konsumsi B2SA, diharapkan para siswa dapat tumbuh dan berkembang dengan optimal.

#BadanPanganNasional #NationalFoodAgency #NFA #KetahananPangan #B2SA

BADAN PANGAN NASIONAL  
Sejak 25/01/2023
Kantor
Jalan Harsono RM No.3, Ragunan, Ps. Minggu, Jakarta Selatan, DKI Jakarta 12550
(021) 7807377
nfa_official@badanpangan.go.id
Media Sosial
Tautan Terkait
Kementerian Pertanian
Kementerian Kelautan dan Perikanan
Kementerian Kesehatan
Kementerian Perdagangan
Kementerian Komunikasi dan Informatika
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika
Badan Pusat Statistik
Badan Informasi Geospasial
Perum BULOG
ID FOOD
Copyright © 2024 Badan Pangan Nasional. All Rights Reserved.