Surplus Beras, Pandeglang Siap Pasok Daerah Lain

Kabupaten Pandeglang menyelenggarakan rapat koordinasi (Rakor) serapan gabah petani (Sergab) bersama lembaga/instansi terkait (1/02).

Hadir dalam kesempatan tersebut Kepala Badan Ketahanan Pangan (BKP) Kementerian Pertanian, perwakilan Korem, Kodim, divre dan subdivre Bulog Pandeglang, Kepala BPTP Provinsi Banten , Kepala Dinas Pertanian Provinsi Banten, dan Perwakilan Dinas Ketahanan Pangan Provinsi Banten dan SKPD Kabupaten Pandeglang terkait.

Dalam sambutannya, Bupati Pandeglang Irna Narulita menyampaikan bahwa Pandeglang merupakan sentra pangan di Provinsi Banten, sehingga wilayah nya tidak pernah kekurangan pangan, bahkan bisa ekspor ke daerah lain.

"Pandeglang selalu surplus, bahkan ekspor ke Jakarta dan Jawa Barat, tentunya turut meningkatkan kesejahteraan petani" tambah nya.

Begitu pula dengan paparan strategi Sergab yang disampaikan oleh Kepala BKP Agung Hendriadi bahwa pemerintah telah menugaskan Bulog untuk melakukan upaya stabilisasi pasokan dan harga pangan dengan menyerap gabah/beras petani sehingga pada bulan Februari hingga Maret 2018 diharapkan dapat menyerap minimal 7% melalui skema fleksibilitas dan Gabah Luar Kualitas.

"Dengan strategi ini kami yakin dari target 3,7 juta ton, pada semester pertama Bulog akan mampu menyerap hingga 2,2 juta ton." ujar Agung.

Hal ini mendapat sambutan positif dari TNI dan Bulog, sehingga dengan sinergitas seperti ini optimis dapat menyerap hasil panen petani yang melimpah dan harga pun tetap terjaga stabil.

Disampaikan lebih lanjut oleh Bupati bahwa Pemerintah Daerah siap memberikan dukungan penuh demi peningkatan kesejahteraan petani dan masyarakat. Oleh sebab itu, beliau memerintahkan seluruh jajarannya untuk lebih giat berkoordinasi dengan lembaga/instansi terkait.

Operasi Sergap ini juga akan dilaksanakan di daerah lain khususnya di sentra produksi padi hingga akhir masa panen raya 2018 oleh Kementerian Pertanian, TNI, Bulog, dan Pemerintah Daerah.

BADAN PANGAN NASIONAL  
Sejak 25/01/2023
Kantor
Jalan Harsono RM No.3, Ragunan, Ps. Minggu, Jakarta Selatan, DKI Jakarta 12550
(021) 7807377
nfa_official@badanpangan.go.id
Media Sosial
Tautan Terkait
Kementerian Pertanian
Kementerian Kelautan dan Perikanan
Kementerian Kesehatan
Kementerian Perdagangan
Kementerian Komunikasi dan Informatika
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika
Badan Pusat Statistik
Badan Informasi Geospasial
Perum BULOG
ID FOOD
Copyright © 2024 Badan Pangan Nasional. All Rights Reserved.